Selasa, Mei 7, 2024
Barita

Audiensi Bawaslu Dengan Polres dan Kejari; Bangun Sinergi Antar Lembaga, Siap Amankan dan Awasi Bersama Pemilu 2024

Dalam rangka kesiapan dalam tugas-tugas Sentra Gakkumdu pada Pemilihan Umum dan Pemilihan Serentak Tahun 2024 mendatang, Anggota Bawalu Kabupaten Tanah Bumbu (Muhammad Yusuf, S.H.,M.H, Hasmiya Ningsih, S.P.d dan Koordinator Kesekretariatan Ismaul Khusna, S.P.d serta Staf melakukan kunjungan sekaligus Audiensi ke Kepolisian Resor Tanah Bumbu dan Kejari Tanah Bumbu. Tanbu, 11/09/2023

Audiensi ini perlu dilakukan untuk membangun sinergi antar lembaga yang masuk ke dalam Sentra Gakkumdu yang terdiri dari Bawaslu, Kepolisian dan Kejaksaan.

Salah satu hal khusus dalam penanganan tindak pidana pemilu dari tindak pidana lainnya adalah adanya peran bawaslu sebagai pintu gerbang terjadinya pelanggaran pemilu yang diterima oleh pengawas pemilu (Bawaslu).

Melalui Audensi tersebut AKBP Tri Hambodo (Kapolres Tanah Bumbu) menyampaikan bahwa Kepolisian Resor Tanah Bumbu siap mendukung pelaksanaan Pemilihan Umum dan Pemilihan Serentak Tahun 2024 agar tetap aman dan lancar terselenggara.

Disis lain I Wayan Wiradarma, S.H., M.H selaku Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Tanah Bumbu menerangkan kan selalu siap menjalin komunikasi bersama Bawaslu dan siap mengawal proses Pemilihan Umum dan Pemilihan Serentak Tahun 2024.

jika bicara dugaan pelanggaran tindak pidana pemilu maka harapan itu ada di Sentra Gakkumdu, Keputusan selanjutnya berada di pundak 3 (tiga) Intansi Penegak Hukum yaitu Bawaslu, Kepolisian dan Kejaksaan.

Penulis : Riswan
Editor dan Fotograper : Gede. W

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *